Rabu, 02 September 2020

Sunmori Bareng PLAT P


Pada Minggu, 30 Agustus 2020 kemarin club naungan PHSJT Korwil Plat P mengadakan sebuah acara yang bertema SUNDAY MORNING RIDING (Sunmori). Acara ini dimulai dengan titik kumpul di RSUD Genteng dan tujuan akhir di Pantai Boom Banyuwangi.

Acara ini diikuti kurang lebih 200 peserta yang tidak hanya dari club korwil plat P saja yaitu HONDA RIDER CB150R BANYUWANGI ( HRCB ) , JEMBER STREETFIRE CLUB (JSFC) , BONDOWOSO STREETFIRE CLUB ( BOSEFIC ). Namun juga di hadiri oleh perwakilan dari club lain seperti PROSFIC Probolinggo, Densefic Bali, SFMC Mojokerto, dan LSFC Lumajang.


Tak hanya sebatas riding bareng melepas penat setelah sepekan sibuk beraktifitas, Sunmori Bareng Plat P kali ini juga diisi beberapa kegiatan seperti sharing tentang masing-masing komunitas untuk sekedar berbagi pengalaman, diadakan forum untuk kemajuan plat P, dll.


Semoga dengan adanya acara seperti ini KARESIDENAN PLAT P kedepanya bisa membuat acara lebih baik lagi dan semakin kompak semakin guyub bukan hanya di plat p saja akan tetapi ke semua komunitas 



Share:
Comments
2 Comments

2 komentar: