Minggu, 01 April 2018

Menyampaikan Amanah Sosial dari PHSJT untuk Bencana alam Pacitan


Syukur Alhamdullilah pada tanggal 28 Maret 2018 Dana sosial amanah dari dulur-dulur PHSJT telah tersampaikan kepada korban bencana alam yang berada diwilayah pacitan yang memerlukan bantuan kita.

Sekalian memberitahukan kepada seluruh keluarga besar PHSJT jika dana sosial untuk bantuan bencana alam untuk Pacitan sempat tersendat untuk penyalurannya dikarenakan bersamaan dengan pergantian kepengurusan lama ke kepengurusan yang baru. Jadi admin mewakili pengurus PHSJT Mohon maaf yang sebesar-besarnya.


Bantuan ditujukan kepada daerah yang terdampak yang saat ini masih memerlukan uluran tangan kita. Walaupun kemaren pos penerimaan bantuan dari luar daerah sudah ditutup namun  jika ada dermawan yang ingin membantu tetap menerima dengan senang hati


Perjalan menuju Pacitan diwakili oleh Humas PHSJT yaitu Cak Roy dan Bro Yayak dan dibantu oleh Bro Randhy dari komunitas HSF-PC (Honda StreetFire Pacitan Club) saat menuju lokasi. Dan Bantuan sosial diterima oleh Bapak Yamiran - kasubag PEP & Keuangan Kecamatan Nawangan.


Selain menyampaikan amanah Bantuan Sosial juga melihat lokasi yang terkena dampak bencana alam tanah longsor yang berada di dusun Krajan, Rt.04 Rw. 02 Desa Nawangan, Kec. Nawangan, kota Pacitan. Menurut Bapak Jumingan warga setempat yang terkena dampak tanah longsor kejadian pada pukul 14.00 WIB Alhamdulillah tidak ada korban walaupun harus mengikhlaskan rumahnya baru saja ditempati, yang penting keluarganya selamat. Tuturnya.


Semoga dengan bantuan Sosial dulur-dulur PHSJT ini dapat sedikit membantu saudara-saudara kita yang berada di pacitan. Dan terimakasih banyak atas kepedulian keluarga besar PHSJT, semoga menjadikan pribadi yang yang dermawan. Aamiin Ya Robbal 'Alamin.

Salam,
Guyub Rukun
Share:

0 komentar:

Posting Komentar