Sabtu, 31 Agustus 2019

Jambore Nasional 3 ASFI di Cirebon


Merdeka...!!!
Pada hari Sabtu, 17 Agustus 2019 bertepatan dengan Dirgahayu Republik Indonesia yang ke 74, juga terselenggaranya Jambore Nasional Asosiasi StreetFire Indonesia (ASFI) yang ke 3.

Bertempat di Hotel The Radiant kota Cirebon,Jawa Barat seluruh komunitas yang berada dibawah bendera ASFI yang tersebar dan berjumlah 123 komunitas pecinta motor sport varian CB150R StreetFire di seluruh Indonesia berkumpul jadi satu.

Acara dimulai dengan convoy kemerdekaan start dari Hotel The Radiant menuju museum Linggar jati, Kuningan untuk melakukan upacara Bendera memperingati HUT RI ke 74 Tahun.

Selepas itu didepan venue gedung acara Jambore Nasional ke 3 ada live music tradisional angklung untuk menyambut seluruh komunitas yang berdatangan. Ada juga diselenggarakannya lomba Agustusan bagi yang ingin mengikutinya.
Games seru juga diselenggarakan oleh panitia untuk memeriahkan acara, selain itu juga area safety riding coach untuk para peserta yang hadir di jambore Nasional 3 ASFI.

Acara puncak yaitu parade bendera, yaitu diawali bendera merah putih, bendera jambore Nasional 3 ASFI dilanjut seluruh paguyuban yang ada di ASFI diikuti oleh bendera komunitas yang ada didalam paguyuban tersebut.

Acara puncak yaitu pembukaan Jambore Nasional yang ke 3 asosiasi Streetfire Indonesia dengan membunyikan alat musik tradisional yaitu angklung serentak oleh seluruh pengurus ASFI. Setelah acara dibuka para bikers disuguhi tari tradisional dari cirebon yakni tari topeng lana dan dilanjutkan live music  sampai acara selesai.


Salam,
Guyub Rukun
Share:

0 komentar:

Posting Komentar